Setelah memakan hidangan berat atau makanan utama, terkadang Anda tetap ingin menyantap hidangan lainnya untuk mengisi ruang diperut Anda. Makanan yang Anda konsumsi setelah mengonsumsi makanan berat adalah makanan yang disebut dengan makanan penutup. Untuk membuat makanan penutup yang lezat di rumah, terkadang Anda memerlukan tutorial makanan penutup rumahan yang simpel.
Makanan penutup atau dessert adalah makanan yang disajikan dan dinikmati setelah Anda menghabiskan makanan berat. Rasa makanan penutup sering kali adalah manis. Ini berguna untuk menetralisir rasa gurih yang telah diberikan oleh makanan utama.
Makanan penutup atau dessert pasti Anda temukan saat makan di restoran. Makanan penutup ini akan disajikan sebagai set dish bersama makanan pembuka dan makanan utama. Oleh karena itu, bagi Anda yang sering menyantap hidangan restoran pasti sudah taka sing lagi dengan makanan penutup.
Namun, bagi Anda yang belum pernah makan di restoran dan asing dengan makanan penutup, namun ingin tetap dapat menyantap makanan ini, Anda tak perlu khawatir karena Anda dapat memmbuat hidangan penutup sendiri di rumah.
Untuk membuat hidangan penutup yang lezat di rumah, Anda memerlukan tutorial makanan penutup rumahan. Untuk itu, berikut ditampilkan tutorial makanan penutup rumahan khusus untuk Anda.
Tutorial Makanan Penutup Rumahan yang Mudah Dibuat
Makanan penutup merupakan salah satu jenis dari set dish yang tak boleh Anda lewatkan. Banyak orang juga sangat menyukai hidangan ini. Ini karena rasa manis yang nikmat yang ditawarkan oleh makanan penutup.
Meskipun umumnya ditemui di restoran, namun tak berarti makanan penutup tak bisa Anda buat sendiri di rumah. Anda dapat mengikuti cara membuat makanan penutup rumahan saat membuat makanan penutup tersebut.
Makanan penutup juga memiliki banyak jenis. Setiap jenis memiliki karateristik yang unik dan bahan yang berbeda untuk membuatnya. Ada baiknya Anda mengetahui jenis makanan penutup ini sebelum memutuskan untuk membuatnya. Beberapa jenis makanan penutup yaitu.
- Pie
Jenis makanan penutup yang pertama adalah pie. Karakteristik dari pie adalah ia terdiri dari dua bagian, yaitu bagian manis di atas dan pastry yang enak dan renyah dibagian bawah kue pie. Toping yang Ada pada pie, dapat Anda sesuaikan dengan selera Anda. Namun umumnya toping pie adalah buah buahan yang manis dan segar.
- Puding
Jenis makanan penutup lainnya adalah puding. Makanan penutup ini sangat mudah ditemukan dan dibuat sendiri, bahkan Anda tak akan kesulitan membuatnya di rumah. Anda dapat membeli bahan puding instan lalu ditambahkan sedikit maizena, setelah itu Anda dapat mencetak puding manis ini. Puding juga merupakan salah satu makanan penutup yang nikmat bila dinikmati saat dingin.
- Bagian Potongan Kue
Jenis makanan penutup lainnya yang mudah Anda temukan adalah kue. Kue sendiri terdiri dari berbagai bentuk dan rasa. Cukup banyak restoran yang menyajikan menu ini sebagai makanan penutup karena rasanya yang manis dan teksturnya yang lembut.
Anda juga dapat membuat kue sendiri di rumah asalkan memiliki oven dan memiliki cukup banyak waktu, karena kue membutuhkan waktu yang lama untuk matang sempurna.
Itulah beberapa jenis makanan penutup yang harus Anda ketahui sebelum membuat makanan penutup. Bagi Anda yang ingin membuat makanan penutup yang simpel di rumah, Anda dapat mencoba membuat puding boba di rumah. Berikut ini tutorial makanan penutup rumahan yang simpel dan nikmat.
- Siapkan semua bahan yang diperlukan untuk membuat puding boba. Bahan tersebut yaitu susu cair, agar-agar bubuk tawar, jelly tawar, gula, susu kental manis, daun teh, air panas, boba, dan gula merah.
- Setelah itu, seduh dauh teh dengan air panas, lalu pisahkan.
- Siapkan panic dan masukkan susu cair, agar-agar bubuk, bubuk jelly, gula pasir, krimer kental manis, dan air thai tea kemudian aduk hingga mendidih.
- Siapkan cetakan, lalu tuangkan puding.
- Tunggu hingga puding agak dingin lalu masukkan ke kulkas.
- Siapkan panci, lalu didihkan gula merah. Setelah larut, masukkan boba dan biarkan mendidih.
- Matikan api, lalu angkat boba.
- Setelah puding dingin, sajikan dengan boba.
Itulah tutorial makanan penutup rumahan yang dapat Anda praktikan di rumah. Selamat menikmati hidangan penutup Anda.